FEBUPNVJ– Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN ”Veteran” Jakarta menggelar kegiatan Workshop Bigdata CEIC dan EMIS. Kegiatan yang digelar secara hybrid ini tentunya juga diadakan secara offline di Laboratorium Sibuni Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Kegiatan yang diselenggarakan pada hari Selasa (23/1/2024) ini berlangsung sejak pukul 09.00 hingga pukul 13.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh Aulia Nabila, S.E selaku narasumber.
Workshop ini dibuka oleh sambutan dari Dr. Jubaedah, S.E., MM. selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Beliau menyebutkan bahwa semoga dengan adanya Workshop ini, diharapkan para Dosen dan Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN ”Veteran” Jakarta dapat menimba ilmu yang diberikan oleh narasumber.
Pada kesempatan ini, Nabila Ayu, S.E selaku narasumber turut menyampaikan dan memberikan informasi mengenai Big Data dan memberikan sosialisasi yang berguna untuk perkembangan Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
Selama lebih dari dua dekade, CEIC telah menjadi mitra terpercaya untuk membantu menavigasi dunia data makroekonomi. Setiap hari, perusahaan ternama di seluruh dunia memercayai CEIC untuk menyediakan data yang digunakan sebagai dasar dalam keputusan bisnis, analisis ekonomi, rencana jangka panjang, dan yang lainnya. Pengguna CEIC mencakup siapa saja yang membutuhkan data ekonomi makro yang akurat dan tepat waktu, dan pengguna kami adalah termasuk Investment Bank terkemuka di dunia, manajer investasi, institusi akademik, lembaga pemerintah, konsultan, lembaga riset, dan korporasi.