FEBUPNVJ – Selasa (05/02/2024), telah dilaksanakan acara Career and Financial Outlook 2024 yang diselenggarakan oleh Kelompok Studi Pasar Modal Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta. Acara ini diadakan secara offline di auditorium Bhineka Tunggal Ika UPN “Veteran” Jakarta dan berlangsung selama 198 menit, terhitung dari pukul 08.00 WIB s.d 12.18 WIB.
Career and Financial Outlook ini mengusung tema “Navigate The Future: Career and Financial Roadmap to Success” yang diisi oleh Bapak Haryajid Ramelan, S.E., M.M., RFC, CFP, CPRM, CSA, CRP, CES, CIB, CTA, CPIA selaku Direktur Utama Lembaga Sertifikasi Profesi Pasar Modal (LSP-PM) dan Bapak Deden Wahyudianto CSA, CRP, CIB, CPIA, GRCP selaku Direktur Utama PT TAP Kapital Indonesia. Acara ini diikuti oleh 200 peserta yang terdiri dari mahasiswa dari seluruh Indonesia. Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan edukasi serta pemahaman terhadap finansial dan juga jenjang karier di bidang pasar modal kepada mahasiswa serta masyarakat umum untuk mencapai financial freedom dengan cara mengelola pendapatan mereka secara efektif.
Acara ini diawali dengan pembukaan oleh MC dengan membaca doa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar acara ini dilancarkan, lalu dilanjut dengan membacakan tata tertib peserta. Setelah pembacaan tata tertib peserta, dilanjutkan dengan laporan kegiatan oleh Project Officer Career and Financial Outlook 2024. “Dengan adanya kegiatan ini, saya berharap para partisipan Career and Financial Outlook (CFO) 2024 dapat meningkatkan pengetahuannya dan memperluas wawasan mengenai karier khusunya di bidang pasar modal dan perencanaan keuangan” Jelas Azzahra.
Materi profesi/karier di bidang pasar modal yang dibawakan yaitu membahas lebih lanjut tentang prospek kerja di pasar modal serta sesi tanya jawab bersama dengan peserta seminar yang dibawakan oleh Bapak Haryajid Ramelan, S.E., M.M., RFC, CFP, CPRM, CSA, CRP, CES, CIB, CTA, CPIA selaku Direktur Utama LSP-PM. Materi yang dibawakan yaitu membahas tentang Career dalam finance yang saling berkesinambungan dengan perkembangan teknologi. Seiringnya teknologi berkembang kita pun harus mengembangkan skill kita juga, untuk menjamin survivabilitas dalam industri. Selain itu, kita pun juga harus memperhatikan beberapa hal penting untuk meniti karier yang sukses, seperti passion, berkompetensi, memiliki koneksi, dan attitude yang benar.
Selanjutnya Materi Financial Freedom yang dibawakan oleh Bapak Deden Wahyudianto CSA, CRP, CIB, CPIA, GRCP selaku Direktur Utama PT TAP Kapital Indonesia yaitu membahas lebih lanjut tentang pentingnya perencanaan keuangan dan langkah efektif untuk mencapai financial freedom. Langkah untuk mencapai financial freedom diperlukannya habit yang baik dan sistem pengelolaan pendapatan yang efektif. Dengan habit yang baik, dan goals yang telah ditentukan dengan matang, kita akan mengetahui cara menggunakan dana/pendapatan kita dengan bijak, lalu dapat diinvestasikan untuk membuat passive income dalam jalur menuju financial freedom. Cost control dan risk assessments juga merupakan hal yang vital dalam mencapai financial freedom. Antusiasme peserta dibuktikan dengan pengajuan pertanyaan yang cukup banyak pada sesi tanya jawab ini.
Melalui Career and Financial Outlook 2024 ini, diharapkan mampu memberikan edukasi serta pemahaman terhadap finansial dan juga jenjang karier di bidang pasar modal kepada mahasiswa serta masyarakat umum untuk mencapai financial freedom dengan cara mengelola pendapatan mereka secara efektif.