FEBUPNVJ – Program Studi Manajemen Program Magister Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN “Veteran” Jakarta mengadakan kegiatan Webinar Executive Series ke 20. Kegiatan yang diselenggarakan secara daring ini diadakan pada hari Senin (21/8/2023). Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.00 WIB ini turut dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Bapak Muhammad Anwar Fathoni. Webinar Executive Series ke-20ini memiliki tema ” Strategi Dinas Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Pemerintah Provinsi Dki Jakarta Dalam Upaya Pengembangan Ekonomi Kreatif Pada Era Society 5.0”.

Bapak Muhammad Anwar Fathoni selaku Wakil Dekan Bidang Akademik memberi sambutan pada kesempatan kali ini. Beliau menyebutkan bahwa salah satu roda ekonomi yang diandalkan oleh masyarakat Indonesia adalah sektor pariwisata. ”Banyaknya mobilitas di Jabodetabek ini memberikan dampak polusi yang nantinya akan berdampak juga pada sektor pariwisata khususnya di DKI Jakarta” Ucap Pak Anwar selaku Wakil Dekan Bidang Akademik. Ketua Sub Kelompok Kelembagaan yang pada kesempatan ini mewakili Kepala Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif sebagai narasumber pada kegiatan kali ini, turut menyampaikan beberapa paparan mengenai Grand Design The Development of Creative Economy. Menurut beliau Basic Thinking yang ada untuk memberikan economy creative pada DKI Jakarta ada 4. Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 12.00 ini ditutup dengan foto bersama.

Share :