Fakultas Ekonomi dan Bisnis - UPN Veteran Jakarta

FEBUPNVJ – Pada Jum’at [31/05/2024] Fakultas Ekonomi dan Bisnis Melaksanakan kegiatan Peningkatan Softskill dengan tema “Sukses Berorganisasi dengan Beridentitas Bela Negara”. Acara diawali dengan pembukaan oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Dr. Jubaedah, SE., MM dalam sambutannya beliau menyampaikan acara ini merupakan hal yang baik dalam berorganisasi dengan menanamkan indentitas bela negara, karena organisasi mahasiswa baik untuk mendukung dari kinerja Fakultas, dengan menyelenggrakan kegiatan kompetisi Nasional dan Internasional karena hal tersebut merupakan tuntutan dari Kementerian, mahasiswa dituntut untuk dapat berprestasi baik ditingkat Nasional dan Internasional.

Acara dilanjutkan dengan Pemaparan dari Narasumber Dr. Ivan Yulivan, SE, MM, M. Tr (Han), CHRMP (Dosen Tetap Universitas Pertahanan) dalam paparannya beliau menyampaikan bahwa kedepannya akan banyak Tantangan Global seperti tingginya Tingkat pengangguran terbuka, Diploma III, Diploma IV, S1, S2, dan S3, mengalami sedikit penurunan dari 6,17 persen menjadi 5,52 persen pada Februari 2023, sebelum naik sedikit menjadi 5,63 persen pada Februari 2024, dengan berbagai tantangan Hidup makin sulit, Pekerjaan membutuhkan requirement (syarat) yang semakin komplek, Persaingan makin ketat, Lapangan kerja terbatas, dan Biaya hidup makin meningkat, sehingga diperlukan Life Goal Setting (Perencanaan Hidup). Beliau juga memaparkan keuntungan dalam berorganisasi diantaranya Banyak temen, Belajar “Planning action”, Belajar manajemen/tata Kelola, Belajar leader-ship, Belajar karakter-manusia, Belajar melayani, Belajar mengatur ego + emosi, Belajar bertanggung jawab, Belajar wewenang, amanah, & kesabaran, Belajar tata kelola keuangan, rapat, mengambil keputusan.

Share :