Fakultas Ekonomi dan Bisnis - UPN Veteran Jakarta

FEBUPNVJ – Festival KSM  merupakan salah satu acara dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN “Veteran” Jakarta yang selalu diadakan setiap tahun. Acara ini memiliki tema ”Jelajahi Dirimu Temui Minatmu”, dengan tujuan untuk memperkenalkan Kelompok Studi Mahasiswa yang ada di lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, yang nantinya para mahasiswa khususnya mahasiswa baru bisa tertarik dengan bidang yang tersedia di Kelompok Studi Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN “Veteran” Jakarta dan diharapkan bisa menjadi bagian di dalamnya. Dalam acara ini diharapkan Kelompok Studi Mahasiswa bisa memperkenalkan kelompok studinya secara langsung di hadapan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan mempresentasikan visi misi, program kerja, dan struktur kepengurusannya.

Festival KSM 2023 di hari pertama ini dilakukan secara online. Para panitia dan Kelompok Studi Mahasiswa sangat bersungguh-sunggun untuk menyukseskan acara ini yang mana berhasil mendapatkan feedback positif dari para peserta. Dimulai dari awal acara yaitu pembuka rangkaian kegiatan dengan pembacaan doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan Mars Bela Negara yang dipimpin oleh para MC.

Kemudian dimulailah rangkaian presentasi yang dilakukan oleh perwakilan dari masing-masing Kelompok Studi Mahasiswa. Pemaparan yang pertama dari BI Corner yang mana memaparkan struktur kepengurusan, menyebutkan visi misi, memperkenalkan program kerja, dan tidak lupa untuk menyebutkan pencapaian-pencapaian dari BI Corner itu sendiri. Kemudian diadakannya sesi tanya jawab dari para peserta yang diperuntukan kepada BI Corner supaya acara terasa lebih interaktif. Setelah itu adanya pemberian e-certificate yang dipimpin oleh MC untuk diserahkan kepada BI Corner dalam rangka mengapresiasi ketersediannya karena bersedia ikut bergabung dalam acara Festival KSM ini. Kemudian pemaparan dilanjutkan oleh Kelompok Studi Pasar Modal, Tax canter, Enterprise Development Center, KSEI Useful, dan Rohis Al-Jihad dengan alur yang sama dengan sesi pemaparan sebelumnya.

Acara dilanjutkan dengan sesi games berupa quizziz yang membahas mengenai materi dari pemaparan Kelompok Studi Mahasiswa yang telah disampaikan sebelumnya, pemenang dari games tersebut akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp 25.000. Diumumkannya juga best participant yang dinilai dari penanya terbaik selama acara berlangsung. Kemudian acara ditutup oleh MC dengan sesi dokumentasi bersama para seluruh peserta yang hadir di acara Festival KSM.

Pemaparan-pemaparan dari Kelompok Studi Mahasiswa memberikan impressione yang baik kepada para peserta, karena pembawaannya yang asik dan seru. Diharapkan Festival KSM ini bisa menarik minat peserta untuk bisa bergabung ke salah satu Kelompok Studi Mahasiswa yang telah melakukan pemarparan. Hal ini bisa menjadi langkah awal dari pembangunan dan pengembangan dari Kelompok Studi Mahasiswa supaya bisa menarik peserta yang passionate terhadap ketertarikan mereka di bidang yang mereka minati, Festival KSM di sini hadir untuk mewadahi Kelompok Studi Mahasiswa agar dapat memperkenalkan kepengurusannya di hadapan para peserta.

Share :