Fakultas Ekonomi dan Bisnis - UPN Veteran Jakarta

FEBUPNVJ – Studi Banding merupakan program kerja yang dilaksanakan oleh Departemen Humas HIMAEP sebagai tempat dan sarana pertukaran informasi, pengembangan pola pikir, daya nalar, dan kreativitas mahasiswa. Studi Banding diselenggarakan dengan mengusung tema “Globally United, Locally Empowered: Student Exchange Illuminated” dengan tujuan meningkatkan efisiensi kinerja dan produktivitas pengurus HIMAEP UPNVJ, menjalin kerja sama yang berkelanjutan dengan universitas lain guna memajukan performa dan daya saing mahasiswa. Kegiatan ini diadakan secara offline pada Sabtu (1/6/2024) di Gedung D502 UPH Karawaci, Kabupaten Tanggerang. Kegiatan ini dihadiri oleh 80 peserta dengan anggota HIMAEP UPNVJ sejumlah 50 orang dan anggota HMPSM UPH kurang lebih sebanyak 30 orang.

Acara dimulai dengan pembukaan oleh MC yaitu Nawila Salma Shakila, yang kemudian dipandu untuk pembagian kelompok Forum Group Discussion (FGD). Selanjutnya, yaitu sambutan pertama oleh Citra Mawarti selaku Wakil Ketua HIMAEP UPNVJ, “Saya ingin ucapkan terima kasih untuk HMPSM UPH karena sudah bersiap untuk menyambut kami dan juga kami sadar bahwa persiapan ini cukup susah untuk direncanakan dan dilaksanakan” ujarnya. Lalu, dilanjut oleh Lorenzo Raphael Simboro selaku Ketua HMPSM UPH “Saya sangat senang dengan diadakannya studi banding antar HIMAEP UPNVJ dan HMPSM UPH. Saya berharap kita berkolaborasi di berbagai program kerja lain. Contohnya di NVC yang mungkin bisa kita kolaborasikan dengan proker Ecoverse dari teman-teman HIMAEP” ujarnya.

Rangkaian acara selanjutnya yaitu sesi pemaparan program kerja unggulan dari HIMAEP yang disampaikan oleh saudari Citra Mawarti selaku Wakil Ketua HIMAEP dan saudara Matthew Rafael selaku Koordinator dari program kerja D’Fest (Development Festival). Program kerja tersebut terdiri dari Ecoverse (D’Fest), D’cup (D’Fest), Dies Natalis Economic Development (Diesvelopment). Setelah pemaparan tersebut, MC melakukan Ice Breaking guna meningkatkan kembali fokus dan antusiasme para peserta Studi Banding sebelum memasuki rangkaian acara berikutnya.

Selanjutnya, acara dimulai kembali dengan pemaparan visi misi, struktur kepengurusan, dan program kerja unggulan dari HMPSM UPH oleh Lorenzo Raphael Simboro selaku Ketua HMPSM UPH dan Ranisa Nuradhisti selaku Wakil Ketua HMPSM UPH. Program kerja unggulan HMPSM UPH diantaranya, MaZo (Management Zone), Academic Talk Show, Internal Days, New Venture Competition (NVC). Setelan sesi pemaparan dari HIMAEP dan HMPSM, maka acara dilanjutkan dengan kegiatan FGD (Forum Group Discussion) sesuai dengan bidang atau divisi yang memiliki tugas pokok dan fungsi yang saling berkaitan. Kegiatan FGD berupa sharing session terkait bagaimana tugas, kegiatan, tantangan, dan lain sebagainya  yang dihadapi oleh kedua organisasi tersebut.

Memasukkan penghujung acara, teman-teman HMPSM memberikan kesan dan pesan melalui google form yang disediakan oleh HIMAEP. Mereka sangat senang karena dapat bertukar pikiran dengan teman-teman HIMAEP. Banyak sekali wawasan baru yang didapatkan, sayangnya waktu yang disediakan tidak terlalu panjang. Dengan demikian. pengurus HIMAEP UPNVJ maupun HMPSM UPH dapat memperoleh wawasan baru, mengembangkan keterampilan kepemimpinan, dan memperluas jaringan kolaborasi antar organisasi.

Sebagai akhir dari acara ini, maka dilakukan pertukaran plakat sebagai simbolis telah dilakukannya kerjasama melalui program Studi Banding dan pengambilan dokumentasi oleh HIMAEP dan HMPSM. Semua rangkaian acara Studi Banding ini pun telah selesai dengan diakhiri oleh MC. Harapan setelah diadakannya kegiatan ini, pengurus dapat membawa pengalaman dan pengetahuan yang telah didapatkan lewat studi banding ini ke dalam organisasi HIMAEP itu sendiri dan membawa kinerja organisasi ke tingkat yang lebih lanjut.

Share :