Biaya Hidup
Biaya hidup yang dibutuhkan selama kuliah di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPNVJ cukup terjangkau. Normalnya pengeluaran untuk biaya hidup mahasiswa hanya sekitar Rp 1 – 3 Juta per bulannya. Dimana dengan berbekal Rp 15.000 saja kamu sudah bisa mendapatkan makanan yang enak seperti nasi pecel, nasi rames, nasi uduk, nasi kuning dan lain-lain.
Untuk biaya kos/rumah tinggal sementara, harganya cukup bervariasi, biaya kost terentang mulai dari harga Rp 800 ribu – 1,5 juta/bulan dengan berbagai fasilitas pendukungnya. Perbedaan harga ini disesuaikan dengan fasilitas kos yang disediakan, misalnya: kamar mandi dalam, AC, hingga wifi. Wilayah yang biasa ditempati mahasiswa atau pelajar untuk dijadikan sebagai kos adalah Jalan Pangkalan Jati, Gang Kramat, Gang Haji Limun, Gang Haji Salam, dan masih banyak lagi. Anda hanya perlu berjalan kaki singkat, ojek, atau naik angkot dari kampus menuju ke tempat kos, begitupun sebaliknya.
Selain itu, lokasi FEB UPNVJ sangat memudahkan mahasiswa dalam menjangkau pusat pelayanan seperti kantor imigrasi, rumah sakit, dan sebagainya